Daftar Blog Saya

Minggu, 30 Juni 2013

Puisi Anwar Sanuji

TANAH AIRKU SAYANG TANAH AIRKU MALANG

Tanah airku sayang
Dengan keaneka ragaman budayamu
Dengan keaneka ragaman suku sukumu
Dengan keaneka ragaman bahasa bahasamu
Dengan kesuburan tanahmu
Dengan keluasan lautmu
Semua itu kekayaanmu tanah airku sayang

Katanya,kail dan jala cukup menghidupimu
Akan tetapi kenapa mereka pribumimu banyak yang terdampar di negeri orang?
Katanya,tiada badai tiada topan kau temui ikan dan udang menghampiri dirimu
Akan tetapi kenyataanya badailah dahulu
Akan tetapi kenyataanya topanlah dahulu
Baru ikan dan udang mereka temui
Tanah airku sayang
Semua itu,katanya...

Tanah airku malang
Tanah airku malang kerna disana banyak ulat ulat kacang
Tanah airku malang kerna disana banyak batang
Tanah airku malang kerna disana sistem hukumnya pincang
Tanah airku malang kerna disana banyak pendustaan
Tanah airku malang kerna disana banyak pembohongan
Tanah airku malang kerna disana banyak rebut berebut makan
Tanah airku malang kerna disana banyak yang belum mengenal dunia
Sekali lagi,banyak yang belum mengenal dunia
Tanah airku malang kerna disana banyak kesewenang wenangan
Tanah airku malang kerna disana banyak gelojoh,plutokrat;sekarat!

Tanah airku sayang tanah airku malang
Tanah airku malang
Bahan bakar naik memaksa untuk berbuat licik
Tanah airku malang
Subsidi ditarik wong cilik tercekik
Dan akhirnya?
Banyak yang diputuskan hubungan kerjanya
Banyak yang menganggur
Banyak terjadi kedurjanaan
Banyak bertambahnya kemiskinan
Banyak harga harga bernaikan
Banyak,dan masih banyak yang lainya lagi yang membuat ngeri nyerinya hati ini

Tanah airku sayang tanah airku malang
Tanah airku sayang
Kami disini secara implisit adalah pribumi yang terbuang
Kami disini adalah mesin mesin pencetak uang
Uang untukmu,tanah airku sayang
Yang untuk memajukanmu
Akan tetapi ada saja yang namanya penggarongan
Oh,tanah airku malang

Kami ingin bernyayi untukmu
Sebuah lagu untukmu ditengah harubirumu
Tanah airku sayang

TANAH AIRKU

Tanah airku tidak kulupakan
Kan terkenang selama hidupku
Biarpun saya pergi jauh
Tidak kan hilang dari kalbu
Tanahku yang kucintai
Engkau ku hargai

Walaupun banyak negeri kujalani
Yang masyhur permai dikata orang
Tetapi kampung dan rumahku
Disanalah ku rasa senang
Tanahku tak kulupakan
Engkau ku banggakan.

Oh,Tuhan
Cukupkanlah
Cukupkanlah semua ketidak adilan
Cukupkanlah semua kesewenang wenangan
Cukupkanlah semua kedzaliman kedzaliman
Cukupkanlah kesemua itu yang bagi kami wong cilik
Yang bagi kami yang masih punya budi dan nurani adalah sangat berarti
Yang mewujud bencana derita bagi kami
Cukupkanlah secepatnya,Tuhan
Oh,Tuhan
Dan sebagai ganti penderitaan kami
Benamkanlah kesemuanya itu hingga wujud wujudnya,Tuhan
Dan terbitkanlah cahaya terang menerangi benderang membenderangi bagi kami
Bagi kami wong cilik dan yang masih punya budi nurani
Tuhan
Kabulkanlah
Amin.

Juni 2013.

Tidak ada komentar: